Hal tersebut disampaikan Menko Kesra usai Rapat Koordinasi empat menteri mengenai pencanangan Maluku sebagai lumbung ikan nasional. Menko Kesra menambahkan wacana tersebut telah dicetuskan sejak pelaksanaan Sail Banda tahun 2010 lalu. "Ini tindak lanjutnya dari Sail Bandapada 2010 lalu tentunya banyak proses yang harus dilakukan untuk mewujudkan dan merealisasikan rencana tersebut."
Persiapan yang mesti dilakukan meliputi penyediaan sarana dan prasarana pendukung. Menurut Menko Kesra Maluku adalah tempat yang sangat berpotensi untuk menjadi lumbung ikan nasional karena merupakan salah satu wilayah di Indonesia yang menghasilkan ikan terbanyak.
0 komentar:
Posting Komentar